Naskah Pidato Berbuat Baik

 Berbuat Baik 

Assalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Yang terhormat bapak Muliadi Tarigan, S.Pd.
Yang saya hormati bapak dan ibu guru SMP Labschool Kebayoran
Serta teman teman yang saya sayangi dan banggakan, Labschool !

    Puji dan syukur marilah kita panjatkan kehadirat Allah SWT, sehingga kita dapat berkumpul dalam keadaan sehat pada hari ini. Sholawat serta salam kita sampaikan kepada Nabi besar Nabi Muhammad SAW. 

    Berdirinya saya disini untuk menyampaikan pidato dengan tema “Berbuat Baik”. Hadirin yang saya hormati, berbuat baik adalah perilaku terpuji, yang sesuai juga dengan tuntunan agama kita. Berbuat baik sangatlah penting bagi kita pelajar, sebagai makhluk sosial. 

    Hadirin yang saya hormati, berbuat baik dapat dimulai dari diri sendiri. Kita, sebagai pelajar dapat berbuat baik kepada diri kita sendiri, seperti menerapkan gaya hidup sehat, dan rajin belajar. Dalam lingkup keluarga kita dapat berbuat baik dengan membantu orang tua, dan juga membimbing adik kita. Dalam lingkup sekolah berbuat baik dapat dilakukan dengan memberi salam bila bertemu bapak/ibu guru, serta membantu teman yang kesulitan memahami materi. Lalu kita sebagai pelajar juga dapat menebar kebaikan dalam lingkup masyarakat seperti, membantu kerja bakti lingkungan atau bisa juga berbagi sembako. 

    Hadirin yang saya hormati, berbuat baik sangatlah mudah, banyak hal yang bisa kita lakukan. Kita sebagai pelajar yang berbudi pekerti luhur hendaknya senang dan semangat dalam berbuat kebaikan, yang didasarkan dengan tulus dan ikhlas. Mari kita menebar kebaikan !

     Hadirin yang saya hormati, demikian pidato singkat saya sampaikan, semoga apa yang saya sampaikan dapat bermanfaat dan kita dapat menjadi pelajar yang berbudi pekerti luhur dengan senantiasa berbuat baik, akhir kata saya ucapkan terimakasih atas perhatiannya, mohon maaf bila ada salah kata. Wabillahitaufik Walhidayah Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Lebih Mengenal Diri Kita Ala Labschoolian

Papaku Pahlawanku

NON FIKSI 2 Biografi Atanisa